7 Ide Dekorasi Natal Sederhana di Rumah, Tetap Meriah!

15 Desember 2022

https://cms.laksanamas.co.id/images/blog/1671180447.jpg

Natal sebentar lagi tiba! Apakah kamu sudah punya ide dekorasi? Tidak perlu dekorasi yang mewah, kamu bisa bikin dekorasi Natal sederhana di rumah. Menghabiskan Natal bersama keluarga tercinta tentu saja menyenangkan, tapi akan semakin berkesan kalau didukung oleh dekorasi Natal yang meriah. Buat kamu yang masih bingung mencari ide dekorasi Natal sederhana di rumah tapi tetap meriah, yuk simak beberapa rekomendasinya di artikel berikut ini!

Ide Dekorasi Natal sederhana untuk meriahkan suasana

Berikut sejumlah ide dekorasi Natal sederhana yang bisa kamu coba untuk semakin memeriahkan suasana perayaan:

 

1. Pohon Natal dari tali rafia

Pertama, kamu bisa bikin dekorasi pohon Natal dari tali rafia. Ide dekorasi Natal ini layak dipertimbangkan karena selain unik, harganya juga terjangkau. Pada tahun 2018 lalu, mahasiswa STIE Gentiaras Bandar Lambung membuat pohon Natal dari tali rafia setinggi 7 meter, lho. Tentu saja kamu tidak perlu bikin setinggi itu, ukuran kecil pun tidak masalah. Kalau kamu mau coba ide dekorasi Natal di rumah yang beda dari biasanya, pohon Natal dari tali rafia bisa dipertimbangkan.

 

2. Bingkisan kado

Natal biasanya dimanfaatkan sebagai momen saling tukar kado. Memberi kado Natal adalah salah satu ungkapan cinta dan kasih sayang untuk merayakan hari raya umat Kristen yang jatuh setiap tanggal 25 Desember ini. Kamu bisa siapkan beberapa kotak kecil atau kardus yang dibungkus kertas kado bertema Natal agar suasananya lebih terasa. Biar makin cantik, jangan lupa tambahkan pita di atasnya. 

 

3. Lentera

Lentera saat Natal memiliki makna yang cukup mendalam, yaitu cahaya dalam kegelapan. Kalau kamu ingin menjadikan suasana perayaan Natal semakin spesial, maka memasang lentera bisa jadi pilihan. Hiasan Natal satu ini disukai karena praktis dan tidak berbahaya. Kamu juga bisa menggantung lentera di mana pun kamu mau, seperti di dekat jendela atau depan pintu rumah.

 

4. Lilin

Natal identik dengan lilin karena hiasan ini merupakan simbol cahaya dari langit yang memberikan kehangatan saat malam musim dingin. Cahaya lilin saat merayakan kelahiran Yesus Kristus menjadi tanda jalan dalam mewujudkan makna sejati kehidupan manusia yang mewakili pengabdian, iman, dan spiritualitas. Jadi, kalau ingin hangatnya Natal makin terasa, kamu bisa nyalakan lilin.

Sekarang, kamu juga bisa memilih dekorasi Natal berupa lilin elektronik yang lebih praktis dan efisien. Meski harganya sedikit lebih mahal dibandingkan lilin biasa, lilin elektronik dapat dipakai pada Natal tahun-tahun berikutnya sehingga bisa jadi penghematan jangka panjang. Kamu bisa pasang lilin di dalam sangkar burung ukuran kecil untuk memberikan tampilan yang lebih aesthetic.

 

5. Kaus kaki

Menggantung kaus kaki dengan harapan akan mendapatkan hadiah dari Santa Claus adalah salah satu tradisi Natal yang dilakukan oleh anak-anak. Kamu bisa juga menggunakan kaus kaki untuk menghias pohon Natal biar tampilannya semakin indah. Kalau punya kaus kaki ukuran besar, kamu bisa juga memasukkan kado di dalamnya agar semakin mendukung tradisi Natal.

 

6. Garland

Kamu yang setiap tahunnya sudah biasa membuat dekorasi Natal tentu cukup familier dengan garland, hiasan Natal berbentuk untaian dedaunan yang hadir dalam berbagai variasi. Garland pada umumnya berbentuk karangan bunga berwarna hijau yang menghiasi pintu rumah.

Banyak orang menggunakan hiasan Natal ini untuk menciptakan suasana yang lebih hangat. Dalam bentuknya yang paling klasik, garland biasanya berbentuk bulat dan bisa dihias dengan berbagai ornamen pilihan. Misalnya seperti lampu Natal, buah artifisial, figure Santa Claus, dan lain sebagainya.

 

 

7. Wreath

Wreath atau rangkaian bunga biasanya berbentuk lingkaran untuk menghias dinding atau pintu rumah. Kalau kamu ingin merasakan suasana Natal yang kental, memasang ide dekorasi Natal ini dapat menjadi salah satu pilihan terbaik karena wreath adalah simbol Natal paling klasik. Kamu bisa mencocokkan garland dengan wreath agar tampilannya lebih serasi. Sempurnakan dengan pita warna merah agar dekorasi Natal ini memberikan kesan hangat yang lebih terasa.

 

Itu tadi tujuh ide dekorasi Natal sederhana di rumah yang bisa kamu coba. Untuk membuat berbagai dekor Natal tersebut, kamu pasti butuh tali rafia sebagai salah satu bahan utamanya. Agar hasil dekornya bagus, pastikan menggunakan tali rafia yang kuat dan berkualitas baik, seperti buatan Laksana Mas Agung yang sudah tidak perlu diragukan lagi kualitasnya.

Laksana Mas Agung menjual berbagai produk tali rafia yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan; mulai dari tali hitam, tali abu, tali gudang beras, tali mobil abu, tali 1001, tali lonceng, tali warna, tali putih, tali silver, dan tali super. Langsung saja klik di sini untuk mendapatkan produk tali rafia Laksana Mas Agung yang kamu butuhkan. Selamat merayakan Natal!