Ini Dia 3 Kegunaan Tali Rafia, Sudah Tahu?
17 Juni 2022
Apa saja kegunaan tali rafia? Selama ini, tali rafia umumnya digunakan
untuk mengikat barang-barang agar menjadi lebih tertata. Namun, sebenarnya
masih banyak kegunaan tali rafia, lho.
Apa saja? Untuk mengetahui kegunaan tali rafia, kamu bisa menyimak ulasan
berikut ini!
Kegunaan Tali Rafia
Tali rafia merupakan jenis tali yang terbuat dari bahan plastik. Bisa
dibilang, tali rafia adalah jenis tali yang paling banyak digunakan sekaligus
paling mudah ditemukan. Ini karena kegunaan tali rafia sebenarnya sangat luas.
Kira-kira, apa saja?
● Mengikat barang
Inilah kegunaan tali rafia yang utama. Mengikat barang dengan tali
rafia amatlah praktis. Kamu bahkan tidak perlu menggunakan alat tambahan, cukup
dengan kedua tangan saja. Selain itu, tekstur tali rafia yang cenderung licin
juga memudahkan kamu dalam mengikat barang.
● Menjahit karung
Kegunaan lain dari tali rafia adalah untuk menjahit karung. Biasanya,
jenis karung yang dapat dijahit menggunakan tali rafia adalah karung beras
karena sama-sama terbuat dari plastik. Namun, perlu diingat, tali rafia yang
digunakan untuk menjahit harus berukuran kecil dan ringan agar jahitan rapi dan
karung tertutup sempurna.
● Membuat
kerajinan tangan
Terakhir, tali rafia juga dapat digunakan untuk membuat kerajinan
tangan. Ada banyak sekali jenis kerajinan tangan yang menggunakan tali rafia
sebagai bahan bakunya. Salah satu contoh yang sempat populer adalah kerajinan
tas belanja. Tas dari tali rafia mampu menahan air serta mudah dibersihkan
sehingga cocok dipakai berbelanja. Selain itu, tali rafia juga bisa dijadikan
kemoceng, dompet, topi, hingga bunga dekorasi.
Mengikat Barang Pakai Tali Rafia,
Seberapa Kuat?
Seperti yang sudah disebutkan pada poin sebelumnya, salah satu
kegunaan tali rafia adalah untuk mengikat barang. Namun, sebenarnya, seberapa
kuat tali rafia sebagai pengikat?
Hal ini bergantung pada cara mengikat dan tentunya kualitas tali rafia
itu sendiri. Tali rafia dengan material berkualitas tentu akan kuat menahan
beban dari barang yang kamu ikat. Namun, tali yang terbuat dari bahan baku grade rendah akan kesulitan menahan
beban, bahkan bisa putus atau hancur setelah beberapa waktu berlalu.
Cara Menjahit Karung dengan Tali
Rafia
Cara menjahit karung dengan tali rafia sebenarnya tidak jauh beda
dengan cara menjahit biasa. Letak perbedaannya ada pada alat yang digunakan.
Jarum yang digunakan adalah jarum khusus untuk menjahit karung. Begitu juga
dengan tali yang digunakan, pilihlah tali rafia yang tidak terlalu lebar namun
kuat. Hindari tali rafia yang terlalu lebar karena kurang mampu menahan beban
karung.
Kerajinan dari Tali Rafia, Bisa
Bikin Apa Aja Sih?
Pada poin mengenai kegunaan tali rafia di atas juga disebutkan tentang
kerajinan dari tali rafia. Ada banyak sekali kerajinan tangan yang bisa dibuat
dari tali rafia, semua bergantung pada kreativitas. Namun, ada beberapa jenis
kerajinan yang memang banyak digunakan dan diperjualbelikan secara luas,
misalnya kemoceng dan tas belanja. Keduanya banyak disukai karena memang
berfungsi sebagaimana mestinya dan tahan lama.
Sudah Tahu Ciri Tali Rafia yang
Bagus?
Kebutuhan apa pun dengan tali rafia akan lebih optimal jika kamu
menggunakan jenis yang berkualitas. Tahukah kamu seperti apa ciri tali rafia
yang bagus? Kualitas tali rafia sebenarnya bisa diamati dari tampilannya. Tali
rafia yang bagus tidak berserabut, cenderung tipis, terasa lembut saat diraba,
tapi tidak mudah putus. Warna tali juga cerah (hampir transparan) dan tidak
keruh karena menggunakan bahan baku yang berkualitas.
Bisa Dapatkan Tali Rafia
Berkualitas Baik di Laksana Mas Agung
Kini kamu bisa mendapatkan tali rafia berkualitas baik di Laksana Mas
Agung. Seluruh produk tali rafia yang diproduksi oleh Laksana Mas Agung
menggunakan bahan baku grade tertinggi.
Selain itu, tali rafia juga tidak menggunakan zat kimia berbahaya yang bisa
mengganggu kesehatan dan lingkungan.
Terlebih, tali rafia Laksana Mas Agung juga lebih ekonomis. Sekilas,
harganya memang tampak lebih mahal dibanding merk lain. Namun, jika dihitung
per meter, justru lebih murah dari yang lain. Dengan harga yang ditawarkan, kamu
bisa mendapatkan tali rafia dengan ukuran yang 20-30% lebih panjang dari merk
lainnya.
Jadi, bisa disimpulkan bahwa kegunaan tali rafia sangat beragam. Tali
rafia bisa digunakan untuk mengikat barang, menjahit karung, hingga membuat
kerajinan tangan.
Untuk memenuhi kebutuhan kamu, Laksana Mas Agung menyediakan tali
rafia dengan beragam jenis, warna, dan ukuran. Kini tali rafia Laksana Mas
Agung bisa didapatkan di Shopee, Tokopedia dan juga kontak langsung melalui WhatsApp.