Tips Merawat Tali Rafia, Nggak Sulit!

31 Agustus 2022

https://cms.laksanamas.co.id/images/blog/1666954825.jpg

Kamu pasti sudah familier dengan tali rafia. Ya, betul, tali tersebut merupakan jenis tali yang paling sering digunakan oleh banyak orang karena punya daya tahan yang cukup kuat dan mudah dibawa ke mana pun. Fleksibilitas tali rafia membuatnya menjadi pilihan akan setiap kebutuhan. Namun, hal tersebut tidak membuatnya menjadi tali yang sempurna. Kamu juga perlu memperhatikan cara merawat tali rafia agar tetap kuat dan tidak mudah rusak.

Memahami tali rafia

Tali rafia pertama kali ditemukan oleh orang Jepang saat menjelajah Kalimantan. Bahkan, tali rafia juga dikenal dengan nama rumput Jepang. Kehadiran tali rafia menggeser penggunaan tali plastik dan tali tampar yang terbuat dari serabut kelapa karena dinilai lebih ekonomis.

Tali rafia terbuat dari serat plastik dan tidak berbentuk benang sehingga membuatnya tidak mudah putus. Tali ini begitu populer karena memiliki daya tahan yang kuat karena dibuat menggunakan bahan baku berkualitas terbaik. Selain digunakan untuk mengikat, tali rafia juga bisa digunakan untuk membuat kerajinan tangan, lho.

Cara merawat tali rafia

Tali rafia memang memiliki daya tahan yang cukup kuat. Namun, hal tersebut tidak membuatnya terlepas dari perawatan. Agar tali dapat bertahan dengan awet, lakukan perawatan secara rutin dengan menghindari hal-hal seperti berikut ini.

1.    Hindari gesekan pada tali

Perlu diingat bahwa tali rafia terbuat dari serat plastik yang tidak tahan terhadap panas yang dihasilkan dari gesekan. Saat terkena panas, plastik akan meleleh dan menyebabkan tali rafia putus. Jadi, jika ingin membuatnya awet, pastikan untuk menghindari tali rafia dari gesekan, ya!

2.    Hindari dari paparan sinar matahari

Panas menjadi kelemahan utama pada tali rafia. Sebaiknya, hindari penggunaan tali rafia di luar ruangan yang membuat tali terkena paparan sinar matahari secara langsung. Meskipun tidak meleleh secara langsung, tali yang terkena paparan sinar matahari akan menjadi lebih cepat kering. Hal ini tentunya bisa mengurangi daya tahan dari tali tersebut.

3.    Jangan melilit tali

Sebagai tali yang tidak tahan terhadap panas, melilit tali rafia juga tidak dianjurkan. Hal tersebut dapat menyebabkan gesekan apabila tali saling menarik yang membuatnya meleleh hingga terputus.

4.    Hindari bahan kimia keras dan mudah terbakar

Meskipun terbuat dari serat plastik, tali rafia tidak mampu menahan kontaminasi dari bahan kimia yang bersifat keras dan mudah terbakar. Tali berisiko tinggi terputus apabila terkena cairan kimia keras dan mudah terbakar.

5.    Hindari menyimpan gulungan tali rafia di bawah sinar matahari langsung

Biasanya, seseorang membeli tali rafia dalam bentuk gulungan. Namun, sering kali tali tidak sepenuhnya digunakan sehingga menyisakan gulungan-gulungan. Nah, sebaiknya, simpan gulungan di tempat yang terhindar dari panas, baik panas dari sinar matahari maupun panas dari perangkat elektronik agar kualitasnya tetap terjaga.

Butuh tali rafia, beli di Laksana Mas Agung saja!

Memilih tali rafia yang berkualitas juga merupakan langkah penting agar tali yang kamu miliki tidak mudah rusak dan bisa bertahan lebih lama. Untuk kualitas tali rafia terbaik, gunakan tali rafia Laksana Mas Agung yang sudah terkenal memiliki tali berkualitas dengan daya tahan yang kuat dan tahan lama.

Tali rafia Laksana Mas Agung dibuat menggunakan teknologi canggih dan dijual dengan harga yang ekonomis. Kamu tidak perlu takut lagi dengan sampah plastik, sebab tali rafia dari Laksana Mas Agung terbuat dari bahan pilihan dan dinilai ramah lingkungan karena mmanfaatkan limbah plastik.

 

Untuk mendapatkan tali rafia berkualitas tinggi dan memiliki ketahanan yang bagus, segera lakukan pemesanan tali rafia Laksana Mas Agung melalui Tokopedia, Shopee, dan Bukalapak dengan nama akun Laksanamas. Ikuti juga Instagram @laksanamas untuk informasi lengkap seputar tali rafia.