Lupa Beli Kado Valentine? Ini 6 Ide Hadiah Valentine Last-Minute!
18 Februari 2023
Hari kasih sayang yang dirayakan pada 14 Februari sebentar lagi tiba. Apakah kamu sudah menyiapkan hadiah untuk orang tersayang? Soalnya, selain identik dengan cokelat, Hari Valentine juga erat kaitannya dengan acara tukar kado, lho! Tapi, kalau kamu lupa untuk mempersiapkannya, tidak perlu khawatir! Ada enam ide hadiah Valentine sederhana berikut yang bisa kamu berikan ke orang terkasih.
Baca Juga: 5 Ide Dekorasi Valentine Sederhana, Bikin Suasana Romantis!
6 Ide hadiah valentine sederhana
Tidak ada yang salah dengan hadiah Valentine sederhana. Justru kado yang simpel darimu akan terasa lebih mengena jika sesuai dengan selera penerimanya. Lalu, apa saja contoh hadiah valentine sederhana yang bisa kamu dapatkan dalam last-minute?
1. Kartu ucapan
Pertama, kamu bisa memberikan kartu ucapan yang berisi daftar alasan mengapa kamu mencintai pasangan, teman, atau siapa pun penerimanya nanti. Kamu juga bisa membuat daftar momen lucu yang pernah kalian rasakan bersama.
Kalau ingin menunjukkan effort lebih, buat potongan-potongan gambar yang menggambarkan situasimu dan orang terkasih belakangan ini. Misalnya, kamu bisa tempel gambar Monas yang jadi destinasi wisata impian atau potongan kue karena pasanganmu ingin belajar memasak.
Nah, karena kado ini mudah banget didapat dan cenderung universal, tentunya kamu jadi bisa memberikannya kepada orang tua, saudara, maupun pasangan. Tidak menutup kemungkinan, mereka yang punya love language words of affirmation akan sangat terkesan dengan kado ini.
2. Rangkaian bunga
Ide hadiah Valentine yang berikutnya adalah rangkaian bunga. Saat Hari Valentine nanti, banyak orang yang akan berjualan bunga dengan harga sedikit lebih mahal daripada hari biasa. Meski begitu, kamu tidak perlu khawatir karena artinya kamu bisa berbagi kepada penjual bunga maupun orang terkasih yang akan menerima buket tersebut.
Sudah tahu apa bunga favorit orang terkasihmu? Kalau belum, mungkin mawar bisa jadi pilihan terbaik. Sesuaikan juga warna bunga mawar dengan warna favorit mereka. Lalu, temukan berbagai varian warna bunga mawar, mulai dari merah, putih, biru, jingga, kuning, dan masih banyak lagi lainnya.
Baca Juga: Membuat Kerajinan Bunga dari Tali Rafia Ternyata Mudah, Ini Caranya!
3. Makan malam romantis
Kado dalam bentuk barang mungkin sudah berulang kali kamu berikan untuk orang tercinta. Kini, saatnya kamu menyiapkan hadiah Valentine untuk pacar yang berbeda dari biasanya, yaitu makan malam romantis di restoran terbaik setempat.
Selain untuk pasangan, makan malam dengan nuansa romantis juga bisa menjadi hadiah Valentine untuk sahabat terkasih, lho. Sambil makan untuk merayakan Hari Valentine, kenanglah momen-momen yang membuatmu makin dekat dengannya.
4. Masakan favoritnya
Hadiah Valentine berikutnya yang sederhana tapi bisa memberikan makna mendalam adalah membuat masakan favorit orang terkasih. Dengan memberikan hadiah ini, artinya kamu punya perhatian lebih akan selera masakannya dan rela meluangkan waktu untuk membuatkannya. Dijamin, ini adalah hadiah simple tapi berkesan yang akan diingat olehnya sampai kapan pun.
5. Care package
Kalau pilihan-pilihan di atas belum ada yang cocok untuk orang terkasihmu, tidak usah khawatir. Kamu bisa berikan hadiah Valentine sederhana berupa care package. Hadiah ini biasanya akan bermakna spesial bagi mereka yang sedang membutuhkan atau memang gemar melakukan perawatan wajah dan tubuh.
Pilihlah care package yang sekiranya bisa bermanfaat untuknya. Misalnya, pasangan atau sahabatmu sedang memiliki permasalahan kulit berminyak belakangan ini. Nah, kamu bisa memberikan dia care package yang berisi produk-produk untuk mengatasi kulit berminyak. Biasanya, skincare untuk kulit berminyak memiliki kandungan hyaluronic acid, salicylic acid, retinol, dan lain-lain.
6. Hadiah DIY
Ide kado berikutnya yang bisa membuat orang tua, saudara, sahabat, maupun pasangan terkesan adalah hadiah DIY yang kamu bikin sendiri. Kamu bisa buat rok rumbai-rumbai dari rafia untuk si kecil atau lingkaran berbahan rafia untuk sang kakak. Contoh hadiah simple tapi berkesan tersebut tentunya bisa untuk disimpan sebagai kenang-kenangan darimu.
Kalau kamu benar-benar ingin memberikan hadiah DIY dari bahan dasar rafia, kamu bisa pakai produk tali rafia dari Laksana Mas Agung. LMA adalah produsen penghasil tali rafia yang telah beroperasi sejak 1970-an. Dengan pengalamannya selama bertahun-tahun, LMA tentunya memiliki beragam varian tali rafia berkualitas yang bisa kamu pilih sesuai warna favorit orang terkasih.
Baca Juga: 6 Kerajinan dari Tali Rafia, Bisa Buat Apa Saja?
Jadi, mana hadiah Valentine yang akan kamu berikan kepada orang tercinta, nih? Kalau kamu memilih hadiah DIY dari keenam rekomendasi di atas, jangan lupa untuk gunakan produk tali rafia dari Laksana Mas Agung, ya! Dijamin kamu akan memberikan hadiah Valentine sederhana terbaik karena bahan bakunya berkualitas. Yuk, dapatkan segera produknya melalui Shopee, Tokopedia, atau dengan mengontak langsung nomor WhatsApp LMA!