Mari Menghitung Modal Warung Sembako yang Kamu Butuhkan!

15 Maret 2023

https://cms.laksanamas.co.id/images/blog/1678872978.jpg

Berapa kira-kira yang harus disiapkan untuk modal warung sembako? Membuka warung sembako bisa menjadi peluang usaha yang menjanjikan. Sebab, sembako merupakan kebutuhan pokok masyarakat. Ternyata, untuk membuka warung sembako sendiri pun tidak butuh modal besar, lho! Kamu bisa mulai usaha warung sembako modal 5 juta saja. Penasaran bagaimana rinciannya? Yuk, simak ulasan lengkapnya berikut ini!

Tempat Usaha

Hal pertama yang harus kamu pertimbangkan adalah tempat usaha. Untuk mengirit pengeluaran, kamu bisa menggunakan ruang bagian depan rumah. Dengan sedikit perbaikan, bagian rumah sudah layak untuk dijadikan warung sembako. Ini jauh lebih irit dibanding menyewa ruko.

Kamu juga harus memperhatikan masalah kelengkapan toko, seperti rolling door dan CCTV untuk mencegah tindak kriminal. Rolling door biasanya dijual meteran dengan harga mulai dari Rp400.000, sementara CCTV sederhana bisa kamu dapatkan mulai dari harga Rp150 ribuan.

Baca Juga: Yuk, Menata Warung Sembako Kecil dengan 8 Tips Ini untuk Menarik Pembeli!

Peralatan & Perlengkapan

Sekarang bergeser ke peralatan dan perlengkapan. Untuk sebuah warung sembako sederhana, kamu setidaknya butuh etalase dan rak penyimpanan barang. Jangan lupa juga untuk menghitung peralatan kecil seperti timbangan, plastik, tas kresek, tali rafia, dan kalkulator. Berikut perkiraan modal warung sembako untuk peralatan dan perlengkapan:

Etalase kaca 1 meter

1

Rp1.200.000

Rak penyimpanan barang

1

Rp450.000

Toples ukuran sedang (@Rp10.000)

5

Rp50.000

Timbangan

1

Rp200.000

Kalkulator

1

Rp40.000

Kantong plastik (@Rp15.000)

4

Rp60.000

Tas kresek uk. 24 (@Rp35.000)

2

Rp70.000

Total peralatan & perlengkapan

Rp2.170.0000

Pengeluaran untuk peralatan dan perlengkapan ini kemungkinan besar bakal terus bertambah seiring berjalannya waktu. Saat usahamu makin berkembang, peralatan dan perlengkapan lama tentu tidak bisa mengakomodasi kebutuhan dengan baik, maka kamu mungkin akan mengeluarkan uang lagi untuk membeli peralatan dan perlengkapan baru.

Barang Dagangan

Setelah menghitung pengeluaran untuk peralatan dan perlengkapan, sekarang waktunya menghitung pengeluaran untuk modal dagangan. Warung sembako punya banyak jenis barang untuk dijual, seperti beras, gula, telur, dan minyak goreng yang merupakan kebutuhan sehari-hari. Kamu juga bisa menjual aneka makanan ringan untuk menarik pembeli.

Ini dia rincian modal yang perlu kamu siapkan untuk membeli barang dagangan warung sembako:

Minyak goreng (@Rp18.000)

10 l

Rp180.000

Gula

50 kg

Rp650.000

Beras

100 kg

Rp1.000.000

Telur (@Rp25.000)

10 kg

Rp250.000

Mi instan (@Rp110.000)

3 dus

Rp330.000

Perlengkapan mandi (@Rp100.000)

3 dus

Rp300.000

Makanan ringan (@Rp100.000)

5 dus

Rp500.000

Total barang dagangan

Rp2.910.000

Sama seperti peralatan dan perlengkapan, pengeluaran untuk barang dagangan pun bersifat dinamis. Seiring berjalannya waktu, kamu bisa tahu mana barang yang tingkat permintaannya tinggi dan mana yang rendah. Kurangi barang yang kurang laku atau jarang dicari dan perbanyak barang yang memang sering dicari oleh pelanggan. Jadi, kamu bisa memastikan konsumen akan tetap datang ke warung sembako milikmu.

Kesimpulan

Sekarang waktunya menjumlahkan total modal yang dibutuhkan untuk memulai warung sembako. Dari perhitungan pada poin-poin sebelumnya, maka bisa diketahui:

Pengeluaran untuk tempat usaha:                                                  Rp550.000

Pengeluaran untuk peralatan dan perlengkapan usaha:         Rp2.170.000

Pengeluaran untuk barang dagangan:                                           Rp2.910.000 +

Total modal warung sembako:                                                    Rp5.630.000

Jadi, dana yang perlu kamu siapkan untuk modal warung sembako adalah sebesar Rp5.630.000. Perkiraan ini bisa lebih besar atau lebih kecil dengan kondisi sesungguhnya. Selalu lakukan perbandingan untuk menemukan harga terbaik yang bisa menekan pengeluaran.

Biasanya, beberapa distributor barang menetapkan harga khusus untuk penjual atau saat kamu membeli dalam jumlah besar (grosir). Tidak ada salahnya juga mencoba opsi online untuk menemukan harga yang lebih bersahabat. Intinya, jangan pernah tergesa-gesa dalam memutuskan pembelian kebutuhan warung sembako agar kamu bisa mendapat harga terbaik.


Baca Juga: Mau Membuka Toko Kelontong? Cari Tahu Modal Toko Kelontong di Sini!


Dari sini, bisa diketahui bahwa modal warung sembako modal 5 juta untuk buka usaha bukanlah hal mustahil. Dengan perhitungan yang cermat, kamu pasti bisa memulai bisnis sembako sendiri tanpa mengeluarkan modal yang terlalu besar.

Jadi, bagaimana, siap untuk buka warung sembako modal 5 juta? Jangan lupa melengkapi warung dengan tali rafia. Selain untuk mendukung kegiatan usaha, tali rafia pun merupakan salah satu barang yang banyak dicari konsumen. Untuk produk tali rafia berkualitas dengan harga miring, pilih Laksana Mas Agung. Seluruh tali rafia dari Laksana Mas Agung telah terbukti kualitas dan ketahanannya. Kamu juga bisa mendapatkan harga khusus reseller, lho! Cukup dengan menghubungi Laksana Mas Agung di sini!