Kenapa Resolusi Tahun Baru Itu Penting? Ini 3 Alasannya!

22 Januari 2024

https://cms.laksanamas.co.id/images/blog/1705896521.jpg

Dengan tibanya pergantian tahun, ada satu kegiatan yang sering kali menjadi andalan banyak orang. Ya, apa lagi kalau bukan membuat resolusi tahun baru? Ternyata, aktivitas ini bukan sekadar tradisi yang hanya dilakukan setahun sekali! Justru, ada alasan penting di baliknya, dan alasan tersebut berkaitan dengan hidup yang lebih baik. Bagaimana bisa? Yuk, kita simak sampai tuntas di artikel ini!

Manfaat Memiliki Resolusi Tahun Baru

Kebiasaan membuat resolusi tahun baru bisa membawa banyak dampak positif untuk diri sendiri, lho. Apa saja? Ini dia daftar selengkapnya:

1. Menentukan tujuan hidup yang jelas

Pernahkah kamu merasa seolah tidak tahu harus menjalani kehidupan sehari-hari untuk apa? Nah, resolusi tahun baru ada untuk membantumu menangkal perasaan tersebut. Pasalnya, dengan membuat tujuan untuk tahun baru, kamu bisa menentukan apa yang ingin kamu capai setidaknya selama satu tahun ke depan. Jadi, kamu akan lebih mudah berfokus pada semua kegiatanmu setiap hari.

2. Meningkatkan optimisme dalam hidup

Tak hanya meningkatkan fokus dalam hidup, resolusi tahun baru juga membentuk pola pikir optimis, lho! Sebab, saat kamu punya harapan untuk tahun baru, kamu akan lebih bersemangat menjalani hidup dan berfokus pada hal-hal positif. Apalagi, mindset positif juga bisa membantumu memiliki daya tahan tubuh yang lebih kuat dan mengurangi risiko mengidap gangguan kesehatan mental.

3. Ajang meningkatkan diri sendiri

Resolusi tahun baru yang identik dengan harapan juga bisa meningkatkan dirimu sendiri dari berbagai aspek. Misalnya, dari segi kesehatan, produktivitas di tempat kerja, kemampuan teknis, karakter pribadi, hubungan dengan orang terdekat, keuangan, dan masih banyak lagi. Nah, dengan adanya kesempatan untuk self-improvement, kamu pun akan punya lebih banyak bekal untuk meraih kesuksesan sesuai angan-anganmu.

Baca Juga: 7 Games Seru untuk Acara Kumpul Saat Tahun Baru

Contoh Resolusi Tahun Baru 2024

Ada banyak hal yang dapat menjadi sumber harapan untuk tahun baru, lho! Misalnya, kalau kamu ingin membuat goals-mu sendiri untuk tahun baru 2024, kamu bisa simak berbagai contoh resolusi tahun baru berikut ini:

  • Menerapkan gaya hidup sehat;
  • Mengontrol pengeluaran dan memaksimalkan pemasukan;
  • Menguasai skill baru selama setahun;
  • Menambah jumlah kenalan dan teman;
  • Menjadi sukarelawan untuk kegiatan yang sesuai minat.

Cara Mengejar Resolusi Tahun Baru

Untuk benar-benar meningkatkan diri selama satu tahun ke depan, membuat resolusi tahun baru saja tidak cukup! Kamu bisa sungguhan mewujudkannya dengan menerapkan keempat tips praktis ini:

1. Tentukan tujuan yang spesifik dan terukur

Goal yang terlalu umum akan lebih sulit diwujudkan karena kamu tidak bisa mengukur seberapa dekat kamu dengan kesuksesan yang diinginkan. Sebaliknya, kamu perlu resolusi tahun baru yang terperinci dan terukur. 

Misalnya, alih-alih sekadar “menerapkan gaya hidup sehat”, kamu bisa membuat resolusi seperti “berolahraga selama 30 menit dan menjalani diet kaya serat setiap hari selama 3 bulan” untuk meningkatkan kesehatanmu.

2. Sesuaikan dengan kemampuan dan batasan pribadi

Selain tujuan yang terarah, kamu juga perlu memperhatikan apakah resolusi tahun baru yang sudah ditentukan sudah cukup realistis dengan mempertimbangkan kondisi saat ini. Contohnya, kalau kamu tidak punya dana atau waktu yang mencukupi untuk berolahraga di pusat kebugaran demi mewujudkan goals memiliki gaya hidup sehat, kamu tidak perlu memaksakan diri! 

Justru, kamu bisa jogging di sekitar rumah atau taman agar hemat biaya, dan kamu dapat memecah setiap sesi jogging menjadi beberapa bagian per harinya alih-alih menjalani satu sesi penuh selama 30 menit. Apalagi, kalau kamu masih pemula.

3. Buat rencana yang jelas dan mendetail

Berikutnya, untuk mengejar resolusi tahun baru sampai benar-benar terwujud, kamu perlu membuat rencana yang lengkap. Dengan kata lain, rencana tersebut perlu menjabarkan apa saja alat-alat yang kamu butuhkan dan langkah-langkah yang harus dijalankan. 

Misalnya, untuk menjalani program diet, kamu bisa membuat menu makanan sehat selama seminggu di setiap akhir pekan dengan bahan-bahan di rumah.

4. Cari dukungan dari lingkungan sekitar

Terkadang, bisa saja kamu kesulitan mengejar resolusi tahun baru sendirian. Nah, di saat seperti ini, kamu tidak perlu ragu-ragu mengandalkan orang-orang di sekitar lingkunganmu! Caranya, kamu dapat memberitahukan keluarga, teman, atau pasangan tentang goals yang mau kamu capai dan jelaskan bagaimana mereka bisa membantumu. Selain itu, berbagi resolusi dengan orang lain juga akan meningkatkan rasa tanggung jawabmu untuk mewujudkannya.

Baca Juga: Inspirasi Dekorasi Tahun Baru Agar Perayaan Makin Seru

Untuk mewujudkan resolusi tahun baru, kamu perlu tujuan yang spesifik dan dukungan yang tepat. Contohnya, semisal kamu ingin menjalankan usaha sendiri di tahun baru, mari sukseskan harapanmu bersama Laksana Mas Agung sebagai partner supplier tali rafia berkualitas dengan harga khusus yang bersaing! Untuk detail lebih lanjut tentang keuntungan dan cara daftarnya, kamu bisa mengunjungi halaman ini sekarang.